Charity Day Bersama Mister Indonesia 2018 di RS Melinda 2 Bandung

www.siswiyantisugi.com

Rumah Sakit Melinda 2 sebagai rumah sakit yang mendukung Medical Tourism sudah beberapa kali bekerja sama dengan penyelenggara pageant contest. Salah satunya konferensi pers Miss Tourism yang pernah saya hadiri pada 2 Desember 2017 silam.

Mulanya sempat heran juga, ternyata RS Melinda 2 punya event kontes putri-putrian juga. Saya kira seperti rumah sakit lain yang fokus pada pengobatan dan perawatan pasien saja. Ternyata, RS Melinda 2 berbeda. Mengusung program medical tourism, rumah sakit ini total mendukung program wisata kesehatan. Nah, pasti banyak yang belum akrab dengan istilah medical tourism ini. Jadi, medical tourism adalah program yang dijalankan RS Melinda dalam melayani pasiennya. Program ini bisa dijumpai pada desain rumah sakit yang nyaman dan gaul, layaknya hotel atau mall. 

Nah, 11 Mei 2018 lalu, saya diundang lagi ke konferensi pers kegiatan charity di RS Melinda 2. Kali ini yang akan hadir adalah para Mister Indonesia 2018. Saya baru denger peagant contest Mister Indonesia. Menarik juga, pikir saya. Jadilah siang itu saya  bersama dua teman blogger duduk manis di Kafe Tomodachi yang terletak di lobby Melinda 2 menunggu kedatangan para Mister Indonesia.

Rombongan Mister Indonesia 2018 datang dan langsung makan siang. Sambil menunggu giliran konferensi pers, kami juga makan siang dulu di Tomodachi. Selama ini saya cuma baca plang namanya aja kalau lewat Sarijadi atau dulu pas periksa hamil di sini. Entah ya, mungkin karena desain kafenya atau testimoni selintas dari teman-teman, harga makanan dan minuman di kafe ini  sepertinya mihiil. Makanya, cukup baca plang namanya. Kuatir dompet langsung kosong kalau makan di sini. hahaha...
www.siswiyantisugi.com
Menu makan siang di Tomodachi Cafe 

Ketidaktahuan menimbulkan prasangka. Itu benar adanya. Ternyata setelah lihat daftar menu, harganya standar kok. Memang, selalu ada jalan untuk menjawab ketidaktahuan. eaaa...

Saya memilih sirloin steak yang dimasak well done dan segelas juice strawberry. Meskipun Tomodachi cukup populer, tapi rasa makanannya biasa saja. Saus steaknya kurang mengesankan lidah saya. Sementara, sirloin steaknya mungkin karena dimasak well done, jadi rada alot. Salah saya kalau itu sih hihi... Gimana dengan juice strawberry? rasa strawberry-nya samar-samar di lidah. Tapii, semuanya habis tak bersisa ^^

Visi dan Misi Top 3 Mister Indonesia

Usai makan siang, kami diberi kesempatan mewawancarai Mister Indonesia, Runner Up Mister Indonesia 1, dan Mister Indonesia 2017. Sejak melihat kedatangan mereka, saya sudah penasaran dengan motivasi ketiganya mengikuti kontes ini. Bukan bermaksud bias gender, saya hanya penasaran dengan laki-laki yang tertarik ikutan kontes. Apakah sekadar pembuktian kemampuan atau memang senang menjadi pusat perhatian?

www.siswiyantisugi.com

Saya pun bertanya tentang motivasi mereka. Gilbert Pangalila, Mister Indonesia 2017, menjelaskan motivasinya. "Saya ingin menambah pengalaman dengan mengikuti ajang pemilihan Mister Indonesia ini."

Agung Wirajaya, Runner Up 1 Mister Indonesia 2017 yang mewakili Sumbar menjelaskan bahwa ajang Mister Indonesia baginya adalah ajang mengasah bakat dan minatnya di dunia modelling. "Saya sudah beberapa kali mengikuti ajang semacam ini,"ujarnya.

Sementara itu, Erich N. Setiawan wakil dari Bangka Belitung sebagai Runner Up 2 Mister Indonesia 2017 dan Mister Tourism World Indonesia 2018 menceritakan ajang ini sebagai pengalaman pertamanya dan ia menyukainya.

Fellowship Visit & Charity

Dalam acara fellowship visit & charity ini, Top 3 Mister Indonesia akan mengunjungi pasien-pasien yang sedang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Melinda 2. Top 3 Mister Indonesia ini didampingi Untung muliana sbg Queen Maker production, Dirut Melinda, dr Linna dan dr Aryadi Soenggono, dan owner Melinda, Bapak Sony. Hadir juga pada kesempatan berbahagia itu, Teh Ike, digital marketing Rumah Sakit Melinda 2.


www.siswiyantisugi.com

www.siswiyantisugi.com






Usai mengunjungi para pasien, kami dihibur oleh kolaborasi Sarah Maria Panggabean, juara 1 Melinda Festival 2018, dan Michael Geraldo, juara 2 Melinda Festival 2018.

www.siswiyantisugi.com


No comments