Investasi Valas HSBC, Definisi dan Tips untuk Pemula

Tren investasi beberapa tahun terakhir mulai digandrungi masyarakat segala usia. Dari sekian banyaknya investasi, investasi valas menjadi salah satu yang diminati. Apa saja yang harus dipahami sebelum kita masuk ke dunia ini? Let's dive in..

investasi valas
dok.GerdaltmannfromPixabay

Definisi Investasi Valas

Valas atau valuta asing adalah mata uang yang digunakan sebagai alat pembayaran dalam perdagangan internasional. Valas yang paling sering digunakan adalah Dollar AS di urutan pertama. Di urutan selanjutnya ada Euro, Poundsterling, Dollar Australia, Franc Swiss, juga Yen dari kawasan Asia. 

Investasi valas adalah investasi yang memanfaatkan naik turunnya nilai kurs mata uang asing. Sederhananya, kita berinvestasi dengan membeli mata uang asing. 

Biasanya pembelian dilakukan saat harganya rendah. Ketika harganya sedang tinggi, kita jual lagi. Dari mana kita mendapat keuntungan? Tentu saja dari selisih harga jual beli mata uang asing tersebut. Pergerakan kurs sangat memengaruhi untung rugi kita sebagai investor.

Valuta asing (valas) banyak jenisnya. Kita bisa melakukan investasi valas secara tradisional. Caranya beli di bank saat harganya rendah lalu jual ketika harga sedang tinggi. Selain itu, ada investasi di perdagangan kontrak valas. Nama kerennya forex trading. 
Untuk forex trading, kita bisa mendapatkannya di pasar valuta asing (Foreign Exchange Market). Pasar valas melibatkan pasar-pasar utama di dunia selama 24 jam terus-menerus. 

Tips Investasi Valas untuk Pemula

Investasi valas bisa jadi pilihan jika kamu investor/trader pemula. Apa saja yang harus ilakukan supaya investasi valas kita menghasilkan banyak cuan? Simak tipsnya dulu yuk..

1. Gunakan uang dingin atau uang nganggur
Pada dasarnya semua investasi berisiko tinggi. Investasi valas pun demikian. Ada kalanya kita mendapat keuntungan tinggi. Namun, tak jarang kerugian juga kita alami. 

Supaya tidak mengganggu kondisi finansial sehari-hari, gunakan uang yang bukan untuk keperluan dana pendidikan, kesehatan, cicilan utang, apalagi uang belanja sehari-hari.

2. Sebelum mulai investasi valas, kita harus belajar dulu dari orang yang sudah mahir di dunia ini.  
Banyak buku tentang investasi valas yang bisa dipelajari. Sebaiknya ikut kelas khusus investasi valas. Kita bisa langsung konsultasi pada mentor. 

Kalau hanya baca buku, sering bingung saat menemukan kesulitan di lapangan. Pilih kelas belajar juga harus cermat. Pastikan mentornya terbuka untuk konsultasi.

Buat kamu yang   lagi bingung cari kelas trading daring maupun luring, bisa belajar di kelas Emak Trader.  Selain belajar trading, kamu dapat fasilitas signal juga lho. 

Apaan tuh signal? Ntar akan lebih paham kalau kamu sudah ikut kelas trading ^^

3. Pahami aturan main dalam investasi valas 

a. Jeli memutuskan waktu jual dan beli valas. 
Kemampuan memutuskan beli atau jual biasanya dari jam terbang. Namun bisa juga dari ilmu yang diperoleh dari kelas trading yang sudah diikuti sebelumnya. Termasuk dari fasilitas signal yang didapat.

b. Pastikan kita bisa membedakan antara kurs beli dan kurs jual dalam investasi valas. 
Hati-hati, jangan sampai keliru! Kurs beli adalah harga bank membeli valas. 

Misalnya kurs beli USD Rp 13.265/dollar. Artinya bank membeli USD milikmu dengan harga Rp 13.265/ dollar. 

Sebaliknya kurs jual adalah bank mau menjual di harga tertentu. Jika kurs jual USD Rp 13.295/dollar. Artinya kita bisa membeli USD dengan harga Rp 13.295/dollar. Semoga dapat dipahami. 

c. Jaga kondisi fisik uang dollar jika kita melakukan investasi tradisional. Jangan sampai terlipat, lecek, apalagi kotor. Mata uang asing yang cacat secara fisik akan mengurangi nilai valas tersebut. 

d. Pelajari cara menempatkan order dan berbagai istilah dalam investasi valas, baik investasi tradisional maupun forex trading. 

4. Pilih valas yang kuat

Untuk pemula, kita bisa pilih investasi valas mata uang dollar dalam jumlah kecil lebih dahulu. Valas yang bisa dipilih pemula adalah Dollar Australia dan Dollar AS. 

Perekonomian Australia yang kuat dan stabil membuat Dollar Australia menjadi salah satu mata uang berpengaruh di dunia. Sementara itu, Dollar AS merupakan mata uang yang stabil dan paling berpengaruh di dunia. Dollar AS juga menjadi standar bagi perdagangan dan market global. 

4. Update berita untuk tahu kondisi ekonomi dunia

Valas merupakan instrumen yang fluktuatif dan dipengaruhi berbagai kondisi ekonomi sosial politik internasional. Jadi, naik turunnya valas bisa disebabkan oleh beragam peristiwa yang terjadi di berbagai belahan dunia, baik kondisi  internal negara bersangkutan maupun kondisi internasional.

Pastikan kita membaca berita ekonomi dalam dan luar negeri terkini setiap hari. Berita tersebut bisa menjadi acuan kita membeli atau menjual valas.

5. Investasi valas di lembaga resmi

Kita harus memastikan berinvestasi di lembaga resmi. Biasakan melakukan jual beli valas di bank atau money changer yang bersertifikat resmi.

Tujuannya tentu saja agar kita aman dari penipuan atau investasi bodong yang banyak terjadi. Intinya jangan mudah tergiur keuntungan berlipat dengan iming-iming proses yang sangat mudah atau malah belibet ngga jelas.

---
Semoga pengantar seputar investasi valas ini mudah dipahami ya.. Kalau sudah siap dengan budget dan ilmu investasi valas, kamu sudah bisa mulai mencobanya. Mulai dari yang sedikit, pelan-pelan dulu. Good luck :)

1 comment

  1. wah baru ini nih beneran ngerti, jadi valas itu mata uang asing yg bs kita beli gitu ya kak. emang kalau mau invest harus dgn uang dingin yaaa, jgn pakai dana darurat lagi hehe

    ReplyDelete