Fitur dan Keunggulan ASUS ROG Phone 7 Puaskan Pecinta Mobile Gaming

ASUS ROG Phone 7

Kabar gembira untuk para gamers, ASUS  ROG Phone 7 Series sudah dirilis pada18 Juli 2023! Lokasi peluncuran ASUS ROG Phone 7 dilakukan di Mini Atrium Mall Gandaria City, Jakarta Selatan. Acara ini akan mengambil tema yang disebut ROG Phone 7 Consumer Launch event.

Bagi para gamers, hadirnya ASUS  ROG Phone 7 Series tentu akan memberikan pengalaman bermain games yang semakin keren. Smartphone besutan  ASUS ini kabarnya mempunyai teknologi yang lebih canggih ketimbang smartphone sebelumnya. 

Performa lebih canggih itu mulai dari performa chip set, performa baterai, dan sistem pendingin yang lebih canggih. FYI, pre-order ASUS ROG Phone 7 sudah dibuka sejak 8 Juli hingga 17 Juli 2023. Kalau kamu mau ikutan pre-ordernya, kamu bisa langsung kunjungi gerai Erafone terdekat. Kabarnya di sana sedang banyak tawaran menarik yang bisa kamu manfaatkan.

ASUS ROG Phone 7 Series



Kabar pre-order ini tentu menggembirakan para gamers mengingat ASUS sudah merilis ASUS ROG 7 secara global pada April 2023 lalu. Mau tahu ada promo apa saja untuk pembelian ASUS ROG 7? Ada 2 promo untuk ROG Phone 7, yaitu

1. Early Bird Promo (Periode tanggal 18-31 Juli 2023)
Untuk setiap pembelian ROG Phone 7 series konsumen akan mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi. Merchandise itu totalnya senilai 2 juta rupiah. Promo ini berlaku di semua mitra penjualan resmi Asus offline, seperti: Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized Partners. Promo ini juga bisa diakses pada mitra online, seperti: Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online store.

2. Consumer Launch Promo (Periode tanggal 18-23 Juli 2023) 
Event ini akan diselenggarakan di di Atrium Gandaria City Mall. Selain mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi, konsumen juga akan mendapatkan tambahan spesial merchandises, seperti ROG exclusive Jacket, MLBB limited edition T-Shirt dan juga 1000 MLBB diamonds.

Tau ngga total hadiahnya berapa? Ssst..total hadiahnya senilai Rp3,5 juta, gaes. Promo ini berlaku khusus untuk konsumen yang telah melakukan pre-order dari tgl.8-17 Juli secara offline di Erafone lalu melakukan pickup/pengambilan produk di event venue ataupun untuk konsumen yang akan melakukan pembelian langsung di event venue.

Fitur dan Keunggulan  ASUS ROG Phone 7

Sambil menyiapkan dana untuk beli ASUS ROG Phone 7, simak dulu fitur dan keunggulan ASUS ROG Phone 7 Series. Makin tahu kualitasnya, biasanya makin semangat fokus untuk mendapatkannya. Bukan begitu? :D

ASUS ROG Phone 7 Series


a. Fitur ASUS ROG Phone 7

Asus rencananya akan memboyong 2 seri ROG Phone 7 dengan dua warna berbeda. Kedua varian ini akan membawa chipset terbaik Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 2.

ROG Phone 7 series ini hadir dengan varian biasa dan Ultimate serta dua warna, yaitu Phantom Black untuk varian biasa, dan Storm White untuk varian Ultimate.

“Performa Prime Core dari ROG Phone 7 series ini mampu menjalankan beban yang super berat di smartphone,” ujar Dominikus Susanto, Senior Business Development Qualcomm Indonesia.

Chipset ini memberikan performa 35 persen lebih cepat, baterai lebih hemat hingga 40 persen dengan CPU 3.2GHz. Prosesor ini dipadukan dengan RAM LPDDR5X sebesar 16GB dengan penyimpanan UFS 4.0 ROM 512GB

Performa gahar ini juga didukung dengan layar Samsung AMOLED Display 6,78 ini dengan refresh rate tinggi hingga 165Hz dan kecerahan hingga 1500 nits. Baterainya sendiri masih sama dengan generasi sebelumnya, yaitu berkapasitas 6000mAh dengan 2 baterai terpisah dan fast charging 65W.

ROG Phone 7 Series sudah mendukung sertifikasi IP54 yang tahan debu dan cipratan air dari semua arah. Audionya diperkuat dengan speaker stereo yang lebih kencang dengan kehadiran audio jack 3.5mm.

Sistem pendinginnya didukung dengan aksesori Aeroactive Cooler 7 yang mampu membuat performa saat bermain game lebih stabil dan tidak gampang memanas.

b. Keunggulan ASUS ROG Phone 7 Series

1. Pake Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2

2. Fitur ray racing untuk efek cahaya yang lebih realistis dalam game

3. Layar Samsung amoled hingga 1500 nits, 165Hz refresh rate dan antibacterial glass screen protector

4. Rapid cycle vapor chamber terbaru penurunan panas 2,1 x lebih cepat dari generasi sebelumnya

5. Baterai 6000 mAh dual baterry @3000 mAh untuk pengisian lebih cepat dan panas berkurang mendukung 65W Hyper charge

6. GameFX audio

7. 18 spesific touch point Air Trigger system buat mendukung kenyamanan bermain game

8. GameGenie dan Armoury Crate 

Harga ASUS ROG Phone 7 Series


Harga ASUS ROG Phone 7 Series


1. ROG Phone 7 Ultimate (16/512GB) Rp 18.999.000

2. ROG Phone 7 (12/256GB) Rp 13.999.000

3. ROG Phone 7 (8/256GB) Rp 10.999.000

***

Jadi, sudah siapkan budget cukup untuk sambut ASUS ROG Phone 7 Series? Semangaat main game pakai smartphone super canggih dan keren dari ASUS.


No comments